Yandex.Metrica BLOG PEMULA: Oktober 2013
loading...

CPX24.com

Google Ads

Senin, 21 Oktober 2013

Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet

Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet ImageSesuai dengan judulnya, kali ini kami akan mencoba untuk membahas bagaimana menstabilkan koneksi internet yang biasa anda pakai. Tips ini bisa digunakan pada semua jenis koneksi baik itu menggunakan modem GPRS/CDMA/3G, kabel telephone, WiFi atau juga menggunakan kabel LAN melalui konektor RJ45.
Jika anda pengunjung baru di FastNCheap Blog, anda bisa membaca beberapa artikel dengan topik yang sama, yang telah kami publikasikan sebelumnya. Diantara artikel tersebut yaitu Keunggulan Web Browser Mozilla Firefox, Mengganti DNS dengan DNS Publik Milik Google dan OpenDNS dan Tips Mempercepat Browsing dengan Mematikan QoS Packet Scheduler.
Sekarang, kami akan memberikan tips lain yang bisa anda lakukan agar lebih mengoptimalkan kecepatan, kestabilan dan kenyamanan saat berinteraksi dengan dunia luar melalui internet.

Ping ke DNS Server.

Secara sederhana, server ISP akan menganggap komputer kita beristirahat (idle) jika dalam jangka waktu tertentu tidak melakukan request data ke server. Hal ini akan membuat server ISP, baik itu DNS server atau router sever harus melakukan identifikasi ulang jika ingin kembali terhubung ke server.
Jika ingin komputer anda tidak dianggap idle oleh server, lakukan ping secara real time (berulang-ulang) ke server dari ISP. Langkah-langkah melakukan ping ke DNS server adalah sebagai berikut :
  • Buka command prompt dengan cara klik Start Menu, Run, ketik CMD dan kemudian tekan tombol Enter.
  • Ketik ipconfig –all untuk mengetahui berapa IP address DNS server dari koneksi anda. Pada contoh terlihat IP address DNS server adalah 208.67.222.222 yang merupakan DNS publik milik OpenDNS.
    Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
  • Ketik ping 208.67.222.222 -t. Penjelasannya, komputer akan melakukan request ping ke server DNS sepanjang waktu (-t adalah time to live yang artinya terus menerus).
    Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
  • Jika ingin menghentikan ping request, tekan Ctrl + C pada keyboard atau dengan cara menutup jendela command prompt.

Auto Reconnet pada koneksi Dial-up.

Jika kebetulan anda pengguna internet dial up, anda bisa melakukan setting agar komputer melakukan dial otomatis jika koneksi terputus. Anda bisa membaca artikel yang pernah kami bahas sebelumnya dengan judul Auto Reconnect Pada Koneksi Dial-up.
Tetapi, jika tidak mau repot dengan tutorial itu, ada alternatif lain yaitu dengan menggunakan software pihak ketiga. Nama softwarenya adalah CiDial Auto Reconnect. Software ini sangat kecil, hanya berkapasitas tidak lebih dari 150kb serta cara penggunaannya yang sangat simple.
  • Pertama, dowload software CiDial, ekstrak menggunakan ZIP ekstraktor dan kemudian install di komputer yang anda pakai.
    Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
  • Jalankan aplikasi CiDial dan lanjutkan dengan dan pilih koneksi mana yang akan anda pakai. Klik menu File dan pilih Setting. Pilih device yang digunakan untuk akses internet, masukkan username dan password provider anda.
    Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
  • Klik tombol Connect untuk melakukan koneksi internet.
    Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
Program CiDial akan secara otomatis melakukan dial ulang jika koneksi anda terputus. Anda tidak perlu lagi melakukan dial manual karena CiDial sudah melakukannnya untuk anda.

Nonaktifkan Auto Update dari program yang terinstall di komputer anda.

Terkecuali anti virus, anda bisa menonaktifkan fasilitas auto update dari semua program yang terinstall di komputer. Hal ini akan menghemat bandwidth sekaligus mempercepat akses karena jalur internet yang anda pakai tidak digunakan software lain untuk update, yang sebetulnya tidak terlalu penting.
Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
Sebagai contoh anda bisa menonaktifkan fasilitas auto update dari operating system di komputer anda. Untuk menonaktifkan auto update pada software lain, coba buka software tersebut dan cari bagian auto update dan kemudian nonaktifkan.
Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image

Upgrade ke Paket Internet Yang Lebih Baik.

Di Indonoesia, ada beragam paket koneksi internet yang bisa dipilih. Anda bisa memilih paket dengan harga murah meriah dengan konsekuensi mendapat akses internet seadanya atau memilih paket koneksi yang lebih mahal dengan fasilitas yang lebih baik.
Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
Jika kebutuhan koneksi internet anda saat ini semakin tinggi tetapi paket koneksi internet yang anda gunakan biasa-biasa saja, anda bisa mempertimbangkan untuk beralih ke paket yang lebih baik. Harga yang lebih mahal tentunya akan sebanding dengan kenyamanan anda saat berinternet. Solusi lainnya, anda bisa mencoba paket internet yang ditawarkan oleh ISP lain yang lebih berkualitas dan tentunya dengan harga yang lebih kompetitif.
Pertimbangkan dengan matang sebelum upgrade paket koneksi interent atau beralih ke provider yang lain.

Upgrade Hardware Komputer.

Jika perangkat komputer yang anda miliki termasuk barang lama dan ketinggalan teknologi, anda bisa mempertimbangkan untuk membeli komputer baru dengan speech yang lebih tinggi. Jika hal itu tidak memungkinkan, anda bisa melakukan upgrade beberapa device yang memang membutuhkan speech yang lebih besar dan lebih cepat. Diantara perangkat yang berpengarudan bisa diganti tanpa harus mengganti semua deive yaitu penambahan memory, upgrade processor dan penggantian modem dengan kualitas yang lebih baik.
Trik Mempercepat & Menstabilkan Koneksi Internet Image
Tidak hanya untuk internet saja, anda bisa mendapatkan beberapa manfaat sekaligus jika mengupgrade komputer. Pekerjaan yang biasanya membutuhkan waktu yang lebih lama, bisa diproses dengan lebih cepat karena perangkat yang anda gunakan memiliki kecepatan yang lebih baik dari sebelumnya.

Kesimpulan.

Ada banyak faktor yang berpengaruh kenapa koneksi internet yang anda pakai cukup lambat. Jika mengetahui apa penyebabnya dan solusi apa yang harus dilakukan, kita bisa dengan mudah mendapatkan koneksi internet yang lebih cepat dan stabil tanpa harus meminta bantuan orang lain.
Apabila anda punya pengalaman seputar koneksi internet, anda bisa berbagi dengan kami dan pengunjung lainnya dengan meninggalkan komentar di bawah ini.

Buat Tampilan Dekstopmu Menjadi 3D

Melihat dekstop dalam Komputer atau Laptop kita indah tentunya adalah hal yang sangat menarik, apalagi hal yang pertama terlihat pada saat meng-aktifkan sistem operasi adalah dekstop. Dalam artikel ini FastNcheap akan mengajak anda memperindah dekstop anda dengan tampilan 3D. Kalau biasanya kita memakai themes, kali ini kita akan memakai aplikasi sejenis RocketDock, ObjectDock ataupun CustoPack.Buat Tampilan Dekstopmu Menjadi 3D Image
Nama aplikasi ini adalah Bumtop.  Sayangnya, Bumtop tidak bisa lagi di download dari situs resminya seperti sebelumnya (2009-2010) di karenakan project aplikasi ini sudah di akuisisi ke tangan Google,inc untuk tampilan dekstop projetct Chromium OS. Pada awal 2010 Aplikasi ini tidak lagi di perjual-belikan dan melakukan Update, karena semuanya sudah ber-pindah pindah ke tangan Google.
Tetapi jangan berkecil hati dulu, para pengembang software ini sudah menyiapkan versi trialnya sebelum mereka di akuisisi oleh Google. Anda bisa menemukannya dalam situs http://www.brothersoft.com/bumptop-229327.html. Lantas apa saja keunggulan dan hal-hal yang bisa diperbuat oleh BumpTop ini? diantaranya adalah:
  • Menyediakan Sticky Notes dan beberapa shortcut tambahan seperti Email, Facebook, Twitter.
  • Posisi Icon Shortcut yang bisa di geser secara slider (seperti efek jQuery).
  • Menyediakan layanan RSS Feed langsung ke dalam Dekstop sehingga kita akan lebih cepat mengetahui khabar-khabar terbaru dari website yang kita inginkan.
  • Sebelum di akuisisi oleh Google, banyak pihak yang mengembangkan themes untuk aplikasi ini, salah satunya dari beberapa komunitas Customize, anda bisa memilih banyak tema yang dibuat komunitas tersebut dan bisa di lihat di http://customize.org/bumptop.
adapun langkah untuk meng-installnya dalah sebagai berikut:
  1. Klik dua kali pada aplikasi BumpTop.exe yang sudah anda download.
  2. Bila di hadapkan pada posisi Wizard Installation, klik Next untuk memulai installasi. Buat Tampilan Dekstopmu Menjadi 3D Image
  3. dilanjutkan dengan memberikan tanda setuju pada kolom I Accept the agreement. Buat Tampilan Dekstopmu Menjadi 3D Image
  4. Maka Proses Installasi pun akan mulai berjalan. Buat Tampilan Dekstopmu Menjadi 3D Image
  5. Bila keluar jendela Installing Microsoft Direct X, biarkan saja. Karena Program ini sedang men-Download Direct X. Buat Tampilan Dekstopmu Menjadi 3D Image
  6. Jika sudah selesai kamu akan di hdapakan pada Menu Tutorial dan Skip, Klik Skip untuk langsung merubah Dkestopmu. Hasilnya anda akan lihat dekstop berubah menjadi layar 3D. Buat Tampilan Dekstopmu Menjadi 3D Image
Selamat mencoba dan sekian tutorial dari kami..

Mengatasi Flashdisk yang Tidak Terbaca

Mengatasi Flashdisk yang Tidak Terbaca ImageFlashdisk yang tidak terbaca saat kita masukkan ke port di komputer merupakan masalah klasik. Bukan sesuatu hal yang baru. Tak jarang, sewaktu kita sudah membawa flashdisk ke warnet untuk mengeprint data yang ada didalamnya, tetapi flashdisk tidak dapat dibaca.

Tentu itu sangat mengesalkan. Apalagi, saat akan melakukan presentasi dari file yang ada didalam flashdisk, dan ternyata flashdisk tidak terbaca. Bukan hanya kesal, tetapi juga bercampur panik karena situasi yang mendesak.
Flashdisk yang tidak terbaca biasanya ditandai dengan tidak munculnya warning “removable hardware” di taskbar (sebelah kanan bawah) tampilan monitor anda. Atau dengan kata lain pada system tray.  Kadang ada pula yang ikonnya telah muncul, tetapi ketika diklik muncul jendela baru yang memberikan pesan error, dan sebagainya.
Jika flashdisk tidak terbaca tidak akan muncul drive USB (Universal Serial Bus) baru dibawah drive my computer ketika kita membuka windows explorer. Biasanya, masalah mengenai tidak terbacanya flashdisk ini dijumpai pada PC yang memiliki daya sistem yang tinggi (salah satunya RAM) sehingga menganggu proses pembacaan eksistensi perangkat yang baru.
Berikut adalah masalah-masalah yang ditemukan dalam pendeteksian dan pembacaan flashdisk, tetapi pastikan terlebih dahulu yang rusak bukanlah flashdisk itu sendiri, melainkan drive USB yang terdapat dalam suatu PC.
Masalah yang paling lazim terjadi adalah konflik sistem pada hardware, konflik pada hardware tersebut menimbulkan kerusakan dalam proses pembacaan flashdisk. Pada kasus ini, flashdisk terdeteksi oleh PC tetapi tidak bisa dibaca. Cara untuk mengatasinya :
  • Colokkan flashdisk pada port
  • Restart komputer
  • (Jika masih tetap tidak terbaca) uninstall USB drive
  • Bukalah My Computer
  • Klik Control Panel
  • Klik sistem
  • Jika sistem sudah terbuka, perhatikan tab hardware
  • Klik device manager dan carilah tulisan “Universal Serial Bus Controller”
  • Jika anda melihat hardware berwarna kuning, klik hardware tersebut
  • Klik “uninstall”
  • Lalu restart kembali komputer anda
Biasanya setelah cara diatas dilakukan, flashdisk anda dapat dibaca kembali. Dan apabila setelah cara diatas telah dilakukan namun tidak menunjukkan hasil apapun, kemungkinan besar itu adalah kerusakan hardware. Kerusakan hardware dapat ditimbulkan oleh banyak sebab, tapi faktor utama yang menyebabkan kerusakan hardware adalah mencabut flashdisk secara langsung dari komputer. Banyak orang yang ingin cepat dan praktis menyepelekan Safety Remove USB dan melakukan hal (mencabut flashdisk secara langsung, tanpa konfirmasi dari PC) tersebut, padahal Safety Remove USB adalah sesuatu hal yang penting untuk mencegah kerusakan hardware.
Mengatasi Flashdisk yang Tidak Terbaca Image
Jenis kerusakan lain adalah, saat flashdisk diklik akan muncul sebuah jendela baru yang meminta kita untuk mem-format flashdisk tersebut. Satu-satu jalan untuk tetap memakai flashdisk tersebut adalah mem-format flashdisk tersebut, walaupun harus mengorbankan data yang ada didalamnya.

Apa Bedanya DDR, DDR2, dan DDR3 ?

RAM (Random Access Memory) dalam komputer berfungsi sebagai alat penyimpanan data yang dibutuhkan prosesor untuk menjalankan perintah pengguna komputer ketika menggunakan sebuah aplikasi.
Apa Bedanya DDR, DDR2, dan DDR3? Image
Sebagai gambaran agar mudah dimengerti, saat komputer dihidupkan, prosesor mengambil data dari harddisk. Akan tetapi, umumnya harddisk lamban untuk menyediakan data yang diminta oleh prosesor, sehingga di sini dibutuhkan kehadiran RAM untuk membantu penyediaan data yang diminta oleh prosesor.
Sampai saat ini ada tiga jenis DDR RAM yaitu DDR (atau biasa juga disebut DDR1), DDR2 dan DDR3. Lalu apa perbedaan antara DDR, DDR2 dan DDR3?
Mari kita lihat perbedaan ketiga DDR RAM tersebut.

DDR

DDR (double data rate) RAM generasi 1 merupakan memori yang mulai menggunakan teknologi double clock cycle. Ini berbeda dengan SDR (single data rate) RAM yang hanya mampu melakukan single clock cycle. Sehingga DDR RAM mampu mentransfer data dua kali lebih cepat.
Apa Bedanya DDR, DDR2, dan DDR3? Image
DDR RAM ini ada beberapa jenis seperti DDR-200 (memiliki memory clock 100 MHz), DDR-266 (memiliki memory clock 133 MHz), DDR-333 (memiliki memory clock 166 MHz) dan DDR-400 (memiliki memory clock 200 MHz). Frekuensi transfer yang bisa dihasilkan DDR1 hanya antara 200-400 MHz.
DDR RAM versi 1 ini dikembangkan sejak 1996 sampai 2000.

DDR2

DDR2 RAM memiliki clock cycle dua kali lebih banyak. Artinya, kemampuanya dua kali lebih cepat dibandingkan DDR1. Memory clock-nya terentang dari 100 MHz sampai 266 MHz. Jenis DDR2 memiliki nama standar DDR2-400, DDR2-533, DDR2-667, DDR2-800 dan DDR2-1066. Dan frekuensi transfer antara 400-1966 MHz.
Apa Bedanya DDR, DDR2, dan DDR3? Image

DDR3

Sementara DDR3 RAM, dari segi memory clock-nya tak jauh beda dengan DDR2 yaitu dari 100 MHz sampai 266 MHz. Bedanya terletak frekuensi transfernya yang lebih tinggi yaitu mencapai 2133 MHz (DDR2 maksimal hanya sampai 1066 MHz) dan voltasenya yang lebih hemat yaitu hanya 1.5v (DDR2 memerlukan voltase 1.8v dan DDR 1 dengan 2.5/2.6v).
Apa Bedanya DDR, DDR2, dan DDR3? Image
Nah, bagaimana? Sekarang jadi lebih jelas kan perbedaaan antara DDR1, DDR2, dan DDR3?
Karena teknologi komputer terus berkembang, bisa dipastikan akan ada banyak jenis memory lain yang akan ditemukan di masa depan. Bisa jadi generasi tersebut dinamakan DDR4, DDR5 atau mungkin dengan nama yang lain. Hanya tinggal menunggu saja kapan memory-memory tersebut diimplementasikan pada desktop PC, Notebook, Tablet dan perangkat teknologi yang lain.

Software Gratis Untuk Me-Recovery File dan Data Yang Terhapus

Mungkin anda pernah mengalami, data penting anda hilang dari komputer. Hal tersebut dikarenakan anda secara tidak sengaja menghapusnya, memang sengaja dihapus oleh orang yang tidak bertanggung jawab atau mungkin karena data anda di hardisk terformat secara tidak sengaja.

Software Gratis Untuk Me Recovery File dan Data Yang Terhapus Image
Untuk mengembalikan data tersebut, anda bisa meminta bantuan kepada orang yang ahli dibidang computer untuk mengembalikan file-file yang terhapus. Atau, jika ingin melakukannya sendiri, anda bisa menggunakan software recovery yang tersedia di internet dan menginstallnya di desktop PC atau notebook.
Beberapa software gratis yang bisa mengembalikan file dan data yang terhapus yaitu :
  • Recuva – Undelete, Unerase, File and Disk Recovery
    Recuva merupakan software gratis yang dibuat oleh PiriForm, pengembang software yang terkenal dengan aplikasi gratis untuk membersihkan file-file sampah pada komputer. Beberapa hal yang bisa anda lakukan dengan software ini yaitu, mengembalikan data yang hilang karena terhapus atau terformat. Dan seperti CCleaner, software ini bisa anda download dengan gratis.
    Software Gratis Untuk Me Recovery File dan Data Yang Terhapus Image
  • Pandora Recovery
    Pandora recovery merupakan software lama yang kaya dengan fitur dan merupakan salah satu aplikasi gratis populer. Anda bisa mengembalikan file berdasarkan hasil pencarian, dan tentunya pencarian tersebut bisa disesuaikan berdasarkan nama file, ukuran file, tanggal pembuatan, tanggal terakhir diakses dan masih banyak pilihan lagi.
    Software Gratis Untuk Me Recovery File dan Data Yang Terhapus Image
  • PCInspector Recovery File
    Software ini ditujukan untuk pengguna yang terbiasa dan mengerti teknis mengembalikan file yang hilang dari komputer. Seorang teknisi IT akan lebih senang menggunakan ini karena mereka bisa mencari sedetail mungkin file yang hilang pada cluster tertentu. Sangat bermanfaat jika ingin mengembalikan data pada sebuah hard disk yang boot sector dan file allocation table-nya sudah terhapus.
    Software Gratis Untuk Me Recovery File dan Data Yang Terhapus Image
  • Digger Disk
    Digger disk merupakan pemain baru dalam bidang pengembalian data dari sebuah hard disk. Namun, soal performa, software ini mempunyai kualitas yang sama baik dengan software lainnya. Lebih dari itu, aplikasi ini bisa digunakan untuk mengembalikan data yang terhapus pada portable drive seperti flash disk, Micro SD card, MMC card dan banyak lagi. Cara kerja aplikasi ini juga berbeda dengan yang lain karena mengambil langsung data pada hardware (piringan hard disk) tanpa banyak campur tangan dari system sendiri.
  • TestDisk Open Source
    Software TestDisk merupakan software yang bersifat open source dan anda bisa turut serta dalam mengembangkannya. Karena sifatnya multi platform, anda bisa menggunakannya pada sistem operasi selain windows seperti pada linux dan variannya. Lebih jauh lagi, aplikasi kecil ini bisa digunakan untuk mengembalikan data pada hardsik yang telah terformat beberapa kali sekalipun.
    Software Gratis Untuk Me Recovery File dan Data Yang Terhapus Image
Jika suatu saat (meskipun hal ini tidak pernah diinginkan) data anda pada komputer hilang, anda bisa menggunakan software di atas untuk mengembalikannya. Jika perlu, gunakan semua software satu-persatu secara berurutan jika data tersebut benar-benar penting.
Memang benar, beberapa file mungkin tidak bisa kembali seperti semula karena struktur file sudah rusak tertimpa oleh file-file yang lain. Tetapi (hasil pengalaman kami), beberapa file masih utuh seperti saat file tersebut belum terhapus.

Menemukan DNS Server untuk Menambah Kecepatan Koneksi Internet

Seperti posting tentang DNS sebelumnya, kali ini saya akan membahas lebih banyak  tentang custom DNS (Domain Name Server). Bagi yang belum tahu, penjelasan singkatnya DNS atau DNS server adalah server yang bertugas menerjemahkan nama domain ke alamat IP (IP address) sebelum ditelusuri lebih lanjut.
Menemukan DNS Server untuk Menambah Kecepatan Koneksi Internet Image
Jadi, cara singkat kerjanya, komputer kita berkomunikasi dengan internet menggunakan alamat IP, jadi ketika kita mengetikkan facebook.com misalnya, komputer kita akan menanyakan ke DNS , apa alamat IP dari facebook.com, kemudian setelah dibalas oleh DNS server dengan alamat IP yang bersangkutan, komputer akan mencari alamat tersebut melalui ISP (Internet Service Provide) kita seperti speedy, fastnet dan sebagainya.
Nah, setiap kita tersambung ke Internet, entah itu di kantor, rumah atau hotspot di kampus atau mall, pasti alamat DNS ini sudah ada secara otomatis (default). Yang akan kita lakukan disini adalah menemukan dan mengubah alamat DNS (yang juga berupa IP) atau biasa disebut custom DNS. Tujuan menggunakan custom DNS ini bermacam-macam diantaranya untuk memperbaiki kecepatan ber-Internet-ria.
Kecepatan kita saat koneksi ke Internet juga tergantung seberapa cepat DNS server dapat melayani permintaan kita untuk menerjemahkan nama domain (contohnya facebook.com) ke alamat IP yang bersangkutan. Biasanya ini sangat cepat, tapi karena DNS adalah server, kinerjanya juga tergantung kapasitas server tersebut (CPU, memory) dan juga jumlah layanan yang bisa dilayani sekaligus. Misalnya ketika permintaan melebihi kapasitas server DNS, maka yang akan terjadi adalah lambat atau malah keluar notifikasi error di browser kita.
Jika anda menginginkan tambahan kecepatan koneksi Internet, Google Public DNS adalah salah satu pilihannya.  Alamat IP Google Public DNS adalah :8.8.8.8 / 8.8.4.4  (DNS Primary / Secondary).
Jika anda ingin lebih yakin lagi dan ingin lebih banyak alternatif  DNS yang dapat meningkatkan kecepatan internet anda, anda bisa menggunakan NameBench. Aplikasi ini akan menguji koneksi Internet Anda dengan menggunakan beberapa DNS server kemudian akan merekomendasikan DNS alternatif sesuai kecepatan dan kedekatannya.  Cara menggunakannya:
  • setelah didownload (silahkan pilih download sesuai Sistem Operasi anda di halaman kanan atas website Namebench), jalankan aplikasi seperti gambar dibawah :
    Menemukan DNS Server untuk Menambah Kecepatan Koneksi Internet Image
  • Langsung klik “Start Benchmark” .
  • Setelah melakukan pengujian atau benchmarking selama sekitar 6-10 menit, maka hasilnya akan ditampilkan di browser. Berikut adalah contoh hasil pengujian Namebench pada koneksi speedy yang saya pakai :
    Menemukan DNS Server untuk Menambah Kecepatan Koneksi Internet Image
Ya, pada hasil tersebut Google Public DNS mendapatkan hasil rekomendasi terbaik dengan kemungkinan menambah kecepatan sebesar 28%. Namun hasil tersebut akan berbeda beda sesuai layanan Internet yang anda pakai. Selain itu Namebench juga memberikan alternatif Secondary (pada contoh diatas CepatNet-2 ID / 202.43.178.245) dan Tertiary Server (pada contoh diatas Telekomspeedy Jakarta-4 ID /202.134.0.61 ). Jadi ternyata DNS Telkomspeedy sendiri berada di urutan ketiga berdasarkan kecepatan dan kedekatan dengan koneksi Internet kita.
Setelah menemukan alamat DNS server yang cocok , anda tinggal mengubah setting DNS di komputer.
Sebagai tambahan, selain alasan kecepatan, ada 2 alasan utama lain pengguna menggunakan custom DNS.
Yang pertama adalah alasan keamanan. Untuk hal ini pengguna mengiginkan DNS yang juga mempunyai kemampuan mendeteksi alamat-alamat website yang punya potensi berbahaya seperti phising, malware . Custom DNS yang jadi favorit pengguna diantaranya adalah  Sunbelt ClearCloud dengan alamat : 74.118.212.1 / 74.118.212.2 (Primary / Secondary)
Kemudian yang kedua adalah alasan filterisasi konten. Jika anda menginginkan kenyamanan Internet dengan isi konten yang family friendly, maksudnya aman diakses seluruh anggota keluarga terutama anak kecil, seperti tidak ada konten pornografi dsb, maka salah satu pilihannya adalah menggunakan Open DNS dengan alamat  208.67.222.222 / 208.67.220.220 (Primary / Secondary)
IBX5A79C52B385A7